Jumat, 17 Februari 2012

IMAKOPASID USU-POLMED sukses menyelenggarakan Try Out SNMPTN se-Kota Padangsidimpuan


suasana registrasi ulang
suasana TO SNMPTN di dalam
ruang kelas




                                        
                                                              Perjalanan IMAKOPASID USU-POLMED dalam memberikan konstribusi untuk perubahan kearahan yang lebih baik untuk kota Padangsidimpuan dari hari ke hari menunjukkan sebuah peningkatan. Kesuksesan Dzikir akbar yang merupakan acara terakbar IMAKOPASID USU-POLMED dengan kesuksesan terakbar tahun lalu tidak sampai disitu saja. Kesuksesan akbar baru, datang lagi dari pelaksanaa Try Out SNMPTN IMAKOPASID yang dilaksanakan 12 Februari 2012 bertempat di SMK N 1 Padangsidimpuan. Pelaksanaan try out yang kali pertama dirintis oleh mahasiswa USU-POLMED asal Padangsidimpuan ini menunjukkan hasil luar biasa. Panitia memiliki target 500 peserta untuk perhalatan akbar ini, namun ternyata respon dari siswa SMA kelas XII di Padangsidimpuan diluar dugaan panitia. Ada 790 peserta yang mendaftar dengan grafik seperti gamabar di samping. Bahkan masih ada peserta yang ngotot mendaftar ketika sehari sebelum pelaksanaan kegiatan. Mereka tetap ngotot dengan langsung mengunjungi panitia di SMK N 1 ketika melakukan gladi resik. Akhirnya panitia memutuskan untuk menerima permintaan mereka. Persiapan panjang dan matang adalah kunci kesuksesan acara ini. Kegiatan yang dimotori oleh Departemen Penelitian dan Pengembangan (LITBANG) IMAKOPASID ini telah dibicarakan jauh-jauh hari sebelum hari H berlangsung. Jadi acara ini memang tidak dadakan tetapi benar-benar dipikirkan dan direncanaan dengan serius oleh dept.LITBANG IMAKOPASID. Sebelum liburan dept.LITBANG IMAKOPASID telah melakukan koordinasi dengan pihak SSC (Sony Sugema College) sebagi pihak yang bekerja sama dengan IMAKOPASID untuk meaksanakan try out SNMPTN.
Antrian panjang registrasi ulang
Peserta yang melibihi target membuat panitia sedikit kewalahan saat registrasi ulang dimeja registrasi. Meja regitrasi dibanjiri oleh ratusan pelajar yang saling berebut untuk lebih awal registrasi. Kursi untuk acara  opening ceremonial jumlahnya terbatas. Kapasitas aula SMK N 1 yang hanya mampu menampung sekitar 350 orang saat opening ceremonial memuntahkan hampir setengah dari jumlah peserta yang ada untuk berdiri dan menanti diluar gedung.
Ada sebanyak 45 panitia yang berpartisipasi saat itu, jumlah ini sebenarnya masih bisa ditingkatkan lagi jikalau pengumuman perpanjangan pengisian krs dan libur usu dibertahukan lebih awal. 45 panitia vs 790 peserta bukanlah sebuah hal yang tidak mungkin bagi mahasiswa Padangsidimpuan IMAKOPASID USU-POLMED. Terbukti dengan 45 pemuda saja kita dapat menangani dan mengguncang Padangsidimpuan hari itu bagaimana kalau semua agent of change IMAKOPASID USU-POLMED bersatu pasti hasilnya superrrrr  wah!.
suasana saat opening ceremoial
Opening Ceremonial dipandu oeh
Ayu dan Reza
duet MC yang luar biasa


                                                    Semoga acara ini meningkatkan rasa kekeluargaan dianatara kita dalam memajukan bangsa Indonesia umumnya dan Padangsidimpuan khususnya. Semoga kegiatan ini membuka lebar-lebar rasa kepedulian kita untuk Padangsidimpuan sebagai mana yang dilakukan oleh banyak mahasiswa lain dari berbagai daerah di Indonesia untuk kota asalnya masing-masng.
Acungan dua jempol buat teman-teman yang telah membuang jauh-jauh kalimat “naporlu ma di au i” .  Buat semua adik-adik yang mengikuti try out SNMPTN kami ucapkan selamat sukses dan semoga masuk ke PTN yang diimpikan. Kami tunggu kedatangan adik-adik sebagai new Agent Of Change Padangsidimpuan untuk melakukan aksi salumpat saindege di tanah nadimpu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar